Raker Fakultas Hukum Universitas Pancasakti Tegal Laporan Kinerja TA. 2022-2023 & Penyusunan Program Kerja TA. 2023-2024

Rakerja Tahunan FH UPS, Bahas Program Kerja Fakultas

https://sinarpaginews.com/pendidikan/67402/rakerja-tahunan-fh-ups-bahas-program-kerja-fakultas.html

SINARPAGINEWS.COM, TEGAL – Fakultas Hukum (FH) Universitas Pancasakti Tegal (UPS) menggelar Rapat Kerja Tahunan periode 2022/2023 dan Rencana Kerja Tahunan 2023/2024 di Small Seminar Room, Lantai 2 FH UPS, Selasa (29/8/2023).

Kegiatan dibuka secara resmi oleh Dekan Fakultas Hukum UPS Dr. Achmad Irwan Hamzani dan dihadiri oleh Para Wakil Dekan, Sekretaris Program Studi, Ka TU, Bagian Akademik dan Dosen Guru Besar FH UPS serta Dosen – Dosen FH UPS.

Dekan dalam sambutannya menyampaikan bahwa Raker ini merupakan agenda tahunan yang dilaksanakan untuk bersama menyampaikan pendapat dalam membicarakan hal-hal yang berkaitan dengan program kerja Fakultas.

Raker ini menjadi momen terbaik dalam mendengarkan segala masukan dari para dosen sehingga partisipasi aktif dari peserta sangat diharapkan demi kemajuan Fakultas Hukum UPS.

Program Kerja Fakultas merupakan tanggung jawab bersama sehingga seluruh Sivitas Akademika Fakultas Hukum UPS bekerja sama untuk melaksanakan segala program yang telah disusun bersama melalui Raker dan Proker tersebut.

Dalam Raker ini diawali dengan Paparan Laporan Kinerka Fakultas selama satu tahun sebelumnya, yaitu Tahun Akedemik 2022/2023.

Laporan kinerja ini sebagai acuan dalam menyusun program kerja tahun berikutnya, yaitu Tahun Akedemik 2023/2024. Program yang memenuhi atau bahkan melampau target akan terus ditingkatkan kuantitas maupun kualitasnya. Sedangkan yang belum memenuhi target dievaluasi.(hid/adv).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *